Pada Hari Rabu Tanggal 26 Januari 2022 siang, delegasi dari Mahasiswa Universitas Sari Mulia di Program Studi Teknologi Informasi angkatan 2019 dan 2020 berkunjung ke salah satu media terbesar di Kalimantan Selatan, yaitu Kalimantan Post dalam rangka Studi Ekskursi tahun 2022.

Studi Ekskursi adalah Program tahunan yang diadakan dengan tujuan untuk mengenalkan Mahasiswa pada Perusahaan yang bergerak di bidang Teknologi Informasi maupun perusahaan yang menggunakan Teknologi Informasi tersebut. Terdapat 5 agenda Studi Ekskursi dari Program Studi Teknologi Informasi Universitas Sari Mulia tahun 2022 ini , kegiatan ini direncanakan akan mengunjungi perusahaan-perusahaan telekomunikasi dan instansi pemerintah terkait dengan implementasi Teknologi Informasi. Dari kesempatan berkunjung ini Mahasiswa mendapat pencerahan cikal bakal ide Bisnis di bidang IT dan apa yang dapat di ciptakan selama belajar di Universitas Sari Mulia.

 

Pada kesempatan pertama ini, Mahasiswa beruntung mendapat kesempatan berkunjung di perusahaan media skala nasional seperti Kalimantan Post.  Di Studi ini Mahasiswa banyak mendapat gambaran tentang pengelolaan Media, terutama dalam bidang pengelolaan informasi dan bagaimana melihat penerapan teknologi informasi di bidang media, terutama peran media dalam mengatasi berita bohong (hoax) yang banyak beredar di media sosial.

Informasi Kegiatan ini juga dimuat di laman Kalimantan Post, berikut link terkait https://bit.ly/3G0AzWZ .

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *