Banjarmasin, 26 Juli 2023 – Program PMM merupakan bagian dari Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Program PMM adalah program pertukaran mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi dalam koordinasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) yang dilaksanakan di dalam negeri selama 1 (satu) semester dari perguruan tinggi di satu klaster pulau ke perguruan tinggi di klaster pulau lainnya dan berorientasi untuk memberikan pengalaman kebinekaan melalui keikutsertaan dalam berbagai aktivitas terkait kegiatan Modul Nusantara untuk memupuk semangat persatuan dan nasionalisme Indonesia.

Perguruan tinggi (PT) pengirim melakukan pengakuan satuan kredit semester (sks) mata kuliah hingga 20 (dua puluh) sks yang mana di dalamnya terdapat 4 (empat) sks Modul Nusantara untuk memupuk semangat persatuan dan nasionalisme Indonesia. Modul Nusantara bertujuan untuk memberikan pemahaman komprehensif tentang kebinekaan, wawasan kebangsaan, dan cinta tanah air. Modul ini meliputi empat sub modul, yaitu kebinekaan, inspirasi, refleksi, dan kontribusi sosial.

PMM 3 2023 ini akan berjalan pada bulan Agustus 2023 – Maret 2024. Pada PMM 3 2023 ini mahasiswa Universitas Sari Mulia mengirim sebanyak 36 orang, untuk mahasiswa Program Studi Teknologi Informasi sebanyak 8 orang yang terbagi menjadi 4 orang mahasiswa yang akan menempuh semester 3 ketika porgram berjalan dan 4 orang mahasiswa semester 5 ketika program berjalan. Mahasiswa yang akan menempuh semester 3 nanti akan melaksanakan kegiatan PMM 3 2023 di Universitas Dian Nuswantoro yang bertempat di Semarang, sedangkan mahasiswa semester 5 akan melaksanakan kegiatan PMM 3 2023 di Universitas Teknokrat Indonesia di Bandar Lampung.